MENGATASI SEMUA BROWSER LAPTOP BERMASALAH NOT RESPONDING , TIDAK BISA BUKA GOOGLE DAN OTOMATIS AKSES SITUS TIDAK JELAS SAAT DIBUKA
Masalah di laptop khususnya yang menggunakan sistem operasi WIndows bukan hal yang baru lagi , yang melakukan pengacauan tidak jauh jauh dari virus kurang ajar. masalah kali ini juga masih berkaitan dengan virus atau lebih tepatnya Malware.
Malware yang sedang merajalela dan berkembang biak dengan mudahnya adalah malware browser , penjelasan mudahnya begini , ketika anda punya komputer windows dengan spesifikasi (spek) tinggi , main game lancar , internetan juga lancar (sebelumnya) tapi mendadak kok membuka browser seperti google chrome , mozilla firefox jadi sesuatu yang menjengkelkan , penyebabnya antara lain :
- Browser Not Responding Terlalu Sering
- Saat browser (chrome , firefox) dibuka ,otomatis akan mengakses web tertentu yang bermuatan tidak jelas ,biasanya web rusia atau cina.
- tidak bisa mengakses google , ketika melakukan pencarian di google otomatis akan dialihkan ke website pencarian lain yang hasilnya ngga sebagus hasil pencarian google. (Search-engine.ru misalnya)
3 ciri utama masalah yang anda alami mirip dengan diatas maka bisa dipastikan itu ulah malware , jadi bukan masalah spesifikasi yang rendah , melainkan gangguan virus terkutuk yang awal mulanya juga datang dari kita sendiri.
cuma , sebelum kita gunakan alat tempur pembunuh malware ini tanpa melakukan install ulang pada laptop , ada baiknya kita bersihkan dulu beberapa masalah yang bisa dihilangkan dulu karena siapa tau itu bukan ulah malware tapi karena kebiasaan kita yang asal install aplikasi.
Baca Juga :
Untuk pengecekan , mari kita buka dulu Control panel , pada bagian Program , kita pilih Uninstall
Perhatikan gambar diatas , pada bagian Java , ada berapakah Java yang anda install ? kalo teringat kata Java mungkin kebanyakan orang akan mengira ini suatu yang jadul , game hp lawas nokia atau sony ericsoon , tapi faktanya Java bukanlah suatu produk lawas yang sudah mati , baik program laptop atau android masih banyak banget yang berbasis Java, dengan banyaknya file Java yang terinstall di satu perangkat laptop tentu saja ini bisa mengakitbatkan ketidakstabilan performa laptop , tidak hanya browser not responding tapi bisa mengenai aplikasi lain.
Jadi saran saya sih , pilih salah satu yg terbaru , hapus yang versi versi sebelumnya. sisakan satu saja.
untuk yang lain bisa saja dilakukan , kalopun tidak ini bukan suatu masalah besar karena hanya akan berefek pada aplikasi tertentu saja , minoritas bukan keseluruhan.
Part 2 :
Sudah melakukan uninstall aplikasi yang bentrok tapi masih bermasalah ? tentu saja. karena jika malware terkutuk sudah menyebar , dengan penghapusan file seperti diatas tidak akan berpengaruh , maka dari itu kali ini kita butuh software Anti Malware.
untuk penghapusan dengan tuntas , saya sarankan gunakan 2 Anti Malware secara bergantian . yang pertama dengan Zemana Anti Malware (Zemana anti virus), untuk cara penggunaan Zemana sudah saya tuliskan disini
anda bisa gunakan itu untuk buang malware jahanam ini , kalo belum tuntas , kalian bisa gunakan software kedua tapi sebelum gunakan software kedua ini , Uninstall Zemana Anti Malware nya dulu baru install yang baru.
Software kedua bernama MalwareBytes , gunakan yang premium , you know lah gimana caranya pake yang full version / premium tapi ngga bayar :-D
Download MalwareBytes , install klik Scan Now , tungguin dan selesai sudah (kalo ada langkah lain langsung di ikuti saja)
kadang agak lama karena ada pembersihan total yah.
Kenapa Ngga pake Antivirus kaya AVG , Avast atau Smadav saja ?
Virus sama Malware sepertinya agak beda yah , kalo semacam AVG gitu fokus ke pengamanan data , kerusakan komputer karena ulah jahat , kalo seperti Malware gitu lebih ke penganggu dengan mengambil keuntungan sepihak dari pembuatnya (seperti pemasangan iklan , dll) , tapi pengganggu disini memang benar-benar mengganggu.
Baca juga :
- CLASH OF CLANS UPDATE TERBARU
- GRATIS APLIKASI FREE VPN ANDROID BETTERNET VERSI TERBARU
- INJECT TELKOMSEL TERBARU JANUARI - FEBRUARI 2015 TANPA KUOTA
- PLAYSTATION VIRTUAL REALITY SIAP HADIR DENGAN HARGA MURAH PADA OKTOBER MENDATANG
- PERBANDINGAN KECEPATAN KONEKSI INTERNET FLASH TELKOMSEL DAN SUPER INTERNET INDOSAT
- DAFTAR DOMAIN TLD MURAH CUMA 10 RIBUAN
- CARA MENDAPATKAN BANYAK POKEMON TANPA HARUS KELUAR RUMAH , BEGINI CARANYA.
- POKEMON GO SUDAH TERSEDIA DI GOOGLE PLAYSTORE
Post a Comment for "MENGATASI SEMUA BROWSER LAPTOP BERMASALAH NOT RESPONDING , TIDAK BISA BUKA GOOGLE DAN OTOMATIS AKSES SITUS TIDAK JELAS SAAT DIBUKA"