Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

CARA MEM-PAUSE UPDATE OTOMATIS WINDOWS 10 TERBARU TIDAK ILEGAL

Ini cara termudah dan paling sederhana, bahkan tersedia di pengaturan komputer / laptop windows 10 anda, saya sendiri tidak tau sejak kapan ada karena posisi yang agak tersembunyi, pengaturan ini memudahkan anda untuk memastikan bahwa kuota internet tidak digunakan untuk update sistem operasi yang kadang pembaruannya tidak penting.  

Ketika download berjalan sendiri, selain kuota terkuras, koneksi untuk kegiatan lain juga akan menjadi sangat pelan dan sama sekali tidak menyenangkan, selain itu kadang untuk mengaplikasikan updatenya kita harus me-restart laptop dan setelah dinyalakan masih menunggu lama untuk install sampai berhasil 100%.

Biasanya, untuk mematikan update otomatis di windows, anda harus membuka cmd, anda harus membuka regedit dan lain, sekarang tidak dan yang terpenting, cara ini legal, sama sekali tidak merusak dan tidak beresiko.

Ikuti langkah di bawah ini untuk menghentikan update otomatis, mem-pause atau mematikan pembaruan sistem di laptop anda, terserah anda menamakannya apa.

Berlaku di WINDOWS 10. di tes di Windows 10 Pro 1083. Jika pengaturan ini tidak tersedia, mungkin versi windows anda masih dibawah, silahkan paksa untuk update terlebih dulu sehingga pengaturan ini bisa muncul.

Buka Menu setting - Update dan Security (windows update, recovery & backup) 

Kalau menu sudah terbuka dan ada tulisan checking update, anda bisa melanjutkan downloadnya atau abaikan saja dan tetap mematikannya, Pilih menu Advanced options
 


Jangan centang bagian-bagian ini, khususnya yang enabling this policy.



Next, tarik ke bawah, anda akan melihat Pause Update, Ubah posisi dari OFF menjadi ON.

Sudah selesai. Jika sebelumnya anda melihat checking update masih berjalan, sekarang tidak lagi, kuota aman.

Tapi hati-hati.

Disitu tertulis jelas ada catatan khusus mengenai fitur Pause Updates di Windows 10 baru.

  1. Jika anda mem-pause pembaruan,  anda akan aman dalam 35 hari tanpa update otomatis atau berjalan sendiri di latar belakang.
  2. Ketika sudah anda aktifkan (posisi ON), jangan pernah membuatnya menjadi OFF lagi, jika anda melakukannya, maka fitur ini tidak bisa diaktifkan lagi (ON) sampai anda mendownload update windowsnya secara manual, fitur ini baru bisa diaktifkan lagi jika anda sudah selesai mengupdate windowsnya.
 


 Sudah cukup.


Post a Comment for "CARA MEM-PAUSE UPDATE OTOMATIS WINDOWS 10 TERBARU TIDAK ILEGAL"